RECORD DETAIL
Back To Previous
Back To Previous
Title | Perancangan Sistem Informasi Marketing Terpadu pada Industri Manufaktur Berbasis Job Order dengna Pendekatan Analisa da Desain Terstruktur (Studi Kasus di PT. Bamabang Djaja, Surabaya) |
Edition | |
Call Number | 2005/03 |
ISBN/ISSN | |
Author(s) | Eko Prihartanto |
Subject(s) | Information System |
Classification | 658.403 8 |
Series Title | GMD | Tesis |
Language | Indonesia |
Publisher | Jurusan Teknik Industri FTI-ITS |
Publishing Year | 2005 |
Publishing Place | Surabaya |
Collation | |
Abstract/Notes | |
Specific Detail Info | Dalam era globalisasi, kelengkapan, keakuratan dan kecepatan informasi menjadi sesuatu yang sangat penting. Informasi menjadi sangat berharga apabila disampaikan secara lengkap dan akurat dalam waktu yang cepat. Dengan semakin lengkap, akurat dan cepatnya informasi yang diterima, maka pengambilan keputusan bisa berlangsung dengan cepat pula. Karena informasi merupakan salah satu variabel penting dalam proses pengambilan keputusan. Di PT. Bambang Djaja, kekurang lengkapan dan keterlambatan informasi menjadi suatu hambatan yang besar bagi divisi Marketing dalam memasarkan produk transformator. Seringkali konsumen harus menunggu dalam waktu yang lama untuk bisa menerima informasi penawaran produk dari divisi Marketing, baik dalam hal kelengkapan dokumen teknis, informasi harga jual dan waktu pengiriman produk. Lamanya proses penawaran produk itu akan semakin bertambah jika konsumen melakukan perubahan spesifikasi secara berulang kali terhadap spesifikasi transformator yang telah ditawarkan sebelumnya. Untuk menyelesaikan permasalahan diatas, maka dalam penelitian tesis ini akan dirancang Sistem Informasi Marketing Terpadu / Intergrated Marketing Information System (IMIS) dengan menggunakan pendekatan analisa dan desain terstruktur. IMIS merupakan suatu sistem informasi yang dibangun oleh beberapa database dari divisi-divisi yang terlibat dalam proses produksi dan non produksi, dengan tujuan untuk menciptakan jaringan komunikasi yang terstruktur sehingga bisa menghasilkan informasi untuk divisi Marketing secara lengkap, akurat dan cepat. Melalui berbagai fasilitas simulator yang terdapat dalam IMIS, maka dapat dilakukan simulasi terhadap spesifikasi produk serta jalannya proses produksi dan non produksi transformator. Jika konsumen menginginkan perubahan spesifikasi pada produk yang ditawarkan, maka perubahan dokumen teknis, performance, biaya operasional, harga jual dan biaya investasi dapat dilakukan dan diketahui secara langsung. Divisi Marketing juga bisa menginformasikan kapan produk itu selesai dibuat. Penentuan delivery time ini tentunya sudah memperhitungkan schedule produksi, ketersediaan material, jumlah tenaga kerja dan kapasitas mesin yang ada. Kata kunci : Informasi, Analisa dan Desain Terstruktur, Integrated Marketing Information System, Simulasi. |
Image | |
File Attachment | LOADING LIST... |
Pembimbing | Ir. Arman Hakim Nasution, M.Eng;Ir. Lantip Trisunarno,MT. |
Volume | 1 |
Availability | LOADING LIST... |
Back To Previous |